3 Hal yang Membuat Saya Bersyukur dan Alasannya

Pernah gak kepikiran apa saja hal yang bikin kamu sangat bersyukur hingga detik ini? Kalau kamu diminta untuk sebut 3 hal, lalu apa jawabanmu?
Share this post!

Pernah gak sih kepikiran apa hal-hal yang bikin kamu sangat bersyukur hingga detik ini? Saya punya 3 hal yang sangat saya syukuri kehadirannya di kehidupan kita. Kalau kamu apa?

Anyway, tulisan ini merupakan tulisan Day 1 dari rangkaian 30 Days Writing Challenge. Kalau ditulis dalam bahasa inggris List three things you are grateful for and why?. Semoga teman-teman suka ya!

Diluar dari nikmat-nikmat (misalnya, kesehatan, kebahagiaan, dll) yang sudah ditakdirkan untuk kita masing-masing, ada beberapa hal yang saya syukuri karena kehadirannya di kehidupan kita.

Grafik 3 Hal yang Membuat Saya Bersyukur dan Alasannya - #30DaysWritingChallenge

Jadi, apa yang membuat saya bersyukur?

Internet

Ketertarikan saya dalam dunia menulis bermula dari internet. Dulu, saat aplikasi Tumblr massih “hits”, waktu luang yang saya punya biasanya akan dipakai untuk scroll-scroll disana.

Sekedar untuk membaca tulisan-tulisan random, puisi, atau ilmu-ilmu baru. Mungkin kalau temen-temen perhatiin, para pengguna tumblr punya keunikan masing-masing dari segi gaya penulisannya.

Dan sejak saat itu, saya pun mulai mempelajari bagaimana caranya “menulis” dari berbagai tipe penulisan. Mulai dari yang serius tapi ada lawaknya, 100% serius, sampai tulisan-tulisan receh yang super menghibur.

Saya juga sempat beberapa kali mengunggah post di Tumblr. Tapi, hanya sebagai koleksi pribadi karena masih insecure, ngerasa tulisannya masih jelek (sekarang pun belum sepenuhnya bagus, sih) 😅✌🏻

Tulisan di blog ini juga tidak akan pernah ada jika tidak ada internet. Banyaknya akses informasi juga membuat saya bisa belajar tentang banyak hal secara otodidak.

Misalnya, belajar membuat channel youtube, seluk-beluk wordpress dan platform blog lainnya, belajar pakai figma, belajar mendesain, dan lain-lainnya. Tanpa internet, mungkin saya gak akan bisa coba hal-hal baru tersebut.

Baca Juga  Sekilas Membahas Chronotype: Morning Person atau Night Owl?

Kacamata

Saya pakai kacamata minus sejak kelas 4 SD. Lalu, sejak SMP mulai kena silindris juga. Awalnya saya kira pakai kacamata akan menambah kesan “keren” dan “pintar” berkali-kali lipat. Ternyata enggak ya wkwkwkw. 😂

Bayangin, kalau gak ada kacamata mungkin saya gak akan bisa baca tulisan di papan tulis kelas, terkesan jutek karena gak bisa liat orang yang nyapa dari jauh, gak bisa nyetir (motor, mobil, bahkan traktor) dan hal-hal struggle lainnya.

Ayam Geprek

Temen-temen pasti setuju sih kalau ayam geprek adalah sebuah inovasi yang sangat memukau. Semenjak ada ayam geprek kayanya makanan ini gak pernah absen dari kehidupan saya dalam satu minggu pun. Pasti ada aja makan ayam geprek, meskipun harinya beda-beda tiap minggunya 🙈.

Ayam geprek ini cocok banget di lidah semua orang, dari anak sekolahan, sampai karyawan-karyawan kantor. Pokoknya kalau lagi bingung banget mau makan apa, pasti solusi terbaik adalah makan ayam geprek, setuju kan?🤣


Itu dia 3 hal yang mungkin dianggap sepele tapi kehadirannya di kehidupan saya bisa bikin saya happy dan bersyukur hehehe.

Anyway, terimakasih sudah membaca rangkaian tulisan 30 Days Writing Challenge ini. Kalau temen-temen blogger lainnya mau ikutan, boleh banget komentar di bawah yaa.

Kita bisa saling blogwalking dalam 30 hari ke depan 🤭. Dan jugaa.. feel free to contact me through DM @adelahasna kalau temen-temen ada pertanyaan atau ajakan kerjasama yaa😊

Jadi, apa 3 hal yang kamu syukuri hingga saat ini? 🤭

Share this post!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *